IMPLEMENTASI AUGMENTED REALITY (AR) PADA MEDIA PEMBELAJARAN PESAWAT SEDERHANA (Studi Kasus : SDN Rengasdengklok Selatan 2)


IMPLEMENTASI AUGMENTED REALITY (AR) PADA MEDIA PEMBELAJARAN PESAWAT SEDERHANA
(STUDI KASUS: SDN Rengasdengklok Selatan 2)
Abiyyu Pangestu *
Program Studi Teknik Informatika
Fakultas Ilmu Komputer Universitas Singaperbangsa Karawang 2017
Email : abiyyu.pangestu@student.unsika.ac.id
Pembimbing 1 : Aries Suharso, S.Si., M.Kom. **
Pembimbing 2 : Nono Heryana, M.Kom. **
Di Sekolah Dasar Rengasdengklok Selatan 2 terutama siswa kelas lima masih ada yang keliru membedakan antara titik tumpu, kuasa, beban serta jenis-jenis pesawat sederhana pada materi pesawat sederhana. Dengan bantuan augmented reality, pembelajaran pesawat sederhana lebih menarik dan interaktif dibandingkan hanya melihat gambar dari buku pelajaran. Aplikasi ini berjalan di mobile phone android dengan versi minimal 4.0.3 ice cream sandwitch. Metode penelitian yang digunakan yaitu Multimedia Development Life Cycle (MDLC), MDLC memiliki beberapa tahapan yaitu konsep (concept), perancangan (design), pengumpulan materi (material collecting), pembuatan (assembly), pengujian (testing), dan pendistribusian (distribution). Pembangunan aplikasi ini menggunakan tools Unity 3D, Vuforia SDK, dan Android SDK. Hasil dari penelitian ini adalah meningkatkan pemahaman siswa tentang pesawat sederhana dan membantu guru dalam menjelaskan materi pesawat sederhana kepada siswa/i-nya, Aplikasi inipun dapat dinilai sangat baik setelah dilakukan perhitungan kuisioner dengan persentase sebesar 90% dan berdasarkan hasil perhitungan uji-t berpasangan mendapatkan hasil t-hitung > t-tabel yang berarti H0 ditolak dan H1 diterima yang berarti “terdapat perbedaan hasil sebelum dan sesudah menggunakan media pembelajaran pesawat sederhana dengan teknologi augmented reality dimana pemahaman siswa/i meningkat setelah menggunakan augmented reality pesawat sederhana”.
Kata Kunci : Augmented Reality, Pesawat Sederhana, Multimedia Development Life Cycle, 3Ds Max, Unity 3D, Vuforia SDK.
Alamat : * Dusun Rengasjaya 2 RT 57/12, Desa Rengasdengklok Selatan, Kecamatan Rengasdengklok, Kabuaten Karawang 41352
abiyyu.pangestu@student.unsika.ac.id
** Fakultas Ilmu Komputer UNSIKA


LOADING LIST...

Detail Information

Bagian Informasi
Pernyataan Tanggungjawab
Pengarang ABIYYU PANGESTU - Personal Name
Edisi Print
No. Panggil
Subyek Skripsi fasilkom
Klasifikasi
Judul Seri
GMD
Bahasa Indonesia
Penerbit Perpustakaan UNSIKA
Tahun Terbit 2022
Tempat Terbit Karawang
Deskripsi Fisik
Info Detil Spesifik

  Tags :
Skripsi fasilkom

Citation

. (2022).IMPLEMENTASI AUGMENTED REALITY (AR) PADA MEDIA PEMBELAJARAN PESAWAT SEDERHANA (Studi Kasus : SDN Rengasdengklok Selatan 2).(Electronic Thesis or Dissertation). Retrieved from https://localhost/etd

 



Homepage Info

Welcome To Repositori Universitas Singaperbangsa Karawang Online Public Access Catalog (OPAC). Use OPAC to search collection in our library.

Media Sosial / Kanal

Facebook Repository Perpustakaan Official
Youtube Repository Perpustakaan Official
Instagram Repository Perpustakaan Official

Alamat

Repository UNSIKA
Jl. HS. Ronggo Waluyo
Puseurjaya, TelukJambe Timur, Kabupaten Karawang, Jawabarat, 41361
Email: repository@unsika.ac.id